Mengatasi Rambut Rontok (Bye-bye Rontok!!!)

Selasa, Agustus 31, 2021

Rambut rontok atau hati yang rontok?

Ah ogah dua-duanya deh! Halo pembaca blog yang setia. Kali ini saya akan berbagi cerita tentang pengalaman saya mengatasi kerontokan rambut yang super parah. Baca sampai habis cerita saya ya. Selamat membaca.

Rambut rontok merupakan keadaan rambut yang sangat meresahkan bagi kaum wanita. Bagaimana tidak resah jika setiap menyisir pasti ada helaian rambut yang menyangkut di sisir. Rambut pun juga akan berjatuh helai demi helai di lantai. Malah rambut pernah jatuh dengan sendirinya. Jika hal ini tidak segera diatasi, rambut kita akan mengalami kebotakan. Wih, ngeri bukan? 

Hal itulah membuat kaum wanita sangat risih dan juga akan menjadi hal yang menakutkan. Itu momok! Rambut adalah mahkota bagi wanita. Bagi wanita yang sudah bersuami dan memiliki anak seperti saya pasti akan mendapat kritikan tajam dari suami dan juga anak.

"Awas gundul"

"Rambutmu rontok banyak banget. Gara-gara ini rumah jadi sarang nyamuk."

"Wajah terus diurusin, giliran rambut rontok ga diurusin"

"Bunda rambutnya bunda nyangkut di mainanku."

"Bunda rambutnya bunda ada di kakiku, aku risih."

Dst. Begitulah komentar suami dan anak-anak saya. OMG!

Kerontokan rambut mulai saya rasakan saat saya duduk di bangku perkuliahan. Mungkin karena kebanyakan memikirkan tugas kuliah. Rambut rontok juga dialami bagi wanita yang mengenakan jilbab seperti saya.

Kerontokan yang saya alami saat masih kuliah masih dalam jumlah yang normal, hanya 1-3 helai saja setiap kali menyisir. Namun kehidupan akan berubah saat saya sudah menikah dan memiliki anak. Saat anak pertama saya lahir, kerontokannya sangat parah. Helaian yang jatuh di lantai bisa lebih dari 10 setiap kali di sisir. Atau bahkan malah bisa jatuh dengan sendirinya. Panik? Ya harus panik donk. Saya harus segera mencari cara untuk mengatasi ini semua. Karena hari demi hari rambut saya akan semakin tipis. Tidak mau donk kalau jadinya nanti malah botak. Ups. 

Saya pun melakukan usaha tanya sana-sini. Searching youtube, seacrhing google dan berbagai produk perawatan dari berganti-ganti sampo dan vitamin. Namun hasilnya tetap nihil karena tipe rambut saya berbeda. Memang menggunakan hair care itu cocok-cocokkan. 

Pada kelahiran anak kedua saya, saya pun memutuskan untuk merawat rambut saya kembali agar lebih sehat dan lebat. Saya pun iseng saja membeli shampo kuda merk Miranda yang ada di supermarket. Saya beli di KDS Bojonegoro pada waktu itu. Ini bukan endorse tetapi saya meriview jujur berdasarkan pengalaman saya sendiri. Saat itu saya membeli 2 kerena ada promo beli 1 gratis 1. Harganya sekitar 20ribuan. Cukup terjangkau bukan? Saya keramas dengan sampo ini dua hari sekali.


Meski gambarnya kuda, sampo ini bukan buat kuda ya. Sampo kuda dipercaya menguatkan akar rambut dan akan memanjangkan rambut dengan cepat. Setelah saya keramas saya berikan vitamin rambut agar rambut saya semakin sehat. Saya juga beli di supermarket yakni di amanah Rengel. Harga 20ribuan.



Hair vitamin Lucidol yang saya pakai berwarna oren. Bentuknya lucu dan wanginya khas. Kalian bisa pakai bergantung dari jenis rambut kalian apa. Kalau yang pernah diwarna pakai yang oren. Kalau rambut kalian normal pakai pink, dls. Tubuh juga perlu vitamin termasuk juga rambut. Jadi, saya sarankan kalian wajib punya vitamin ini. Saya juga tidak diendorse untuk produk ini. Setelah pemakaian rutin setiap habis keramas, kerontokan rambut saya benar-benar hilang alias tidak ada. Ajaib bukan? Oh ya, kalian gunakan hanya pada batang rambut saja jangan kulit kepala ya. 

Nah untuk produk terakhir ini, kalian harus pakai juga. Saya telah membuktikan keajaiban produk ini. Masker rambut Lae Spa Luay, produk ini sangat bagus. Saya memakainya 3-4 hari sekali setelah keramas. Jangan mengaplikasikan di kulit kepala ya. Ini hanya untuk batang rambut saja. Untuk aturan pakai sudah dijelaskan di produknya. Setelah memakai produk ini, rambut kalian akan menjadi halus sekali. Saya dibuat jatuh cinta berkali-kali dengan produk ini. Saya beli di shopee dengan harga 50ribuan.



Dalam satu minggu pemakaian sampo, hair vitamin, dan masker tersebut hasilnya luar biasa. Rambut saya bebas dari kerontokan. Saya pun berani melakukan toning rambut agar semakin berkilau. Setelah toning pun rambut saya juga masih sehat. Buat kalian yang mengalami masalah rambut seperti saya bisa coba produk-produk di atas. 

Nah itu dia review singkat dari saya. Terima kasih telah mampir di blog saya. Rawat mahkota indahmu ya blogget mania. Salam cuinta.

You Might Also Like

0 Komentar