Refleksi Praktik Pembelajaran
1. Kegiatan apa yang belum dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Kegiatan yang belum dilaksanakan dalam pembelajaran ini yaitu kegiatan presentasi yang dilakukan secara menyeluruh oleh mahasiswa. Kemaren masih enam mahasiswa yang sudah menampilkan video praktik aksi 2. Masih ada lima mahasiswa yang belum menampilkan video praktik aksi 2.
2. Kegiatan apa yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Kegiatan yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini yaitu diskusi terkait penampilan aksi 2. Ada beberapa masukan terkait penampilan masing-masing mahasiswa yaitu sebagian besar mahasiswa sering penggunaan kata oke saat interaksi dengan siswa. Kata oke sebaiknya diganti dengan kata baik. Namun secara keseluruhan video aksi 2 sudah lebih baik dan lebih bagus dari pada aksi 1.
3. Upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi kegiatan yang belum dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi kegiatan yang belum dilaksanakan dalam pembelajaran ini adalah melaksanakan perbaikan terkait praktik pembelajaran pada saat UKIN. Semua mahasiswa merasakan manfaat mengikuti PPG. Ilmu-ilmu yang didapatkan daam perkuliahan dapat meningkatkan kompetensi diri menjadi lebih baik lagi.
4. Upaya apa yang akan dilakukan untuk keberlanjutan dari kegiatan yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Upaya yang akan dilakukan untuk keberlanjutan dari kegiatan yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini yaitu menciptakan pembelajaran yang berkualitas pada setiap pembelajaran saya. Hal ini saya lakukan agar kegiatan belajar mengajar menjadi lancar. Siswa aktif saat mengikuti kegiatan pembelajaran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar